http://1.bp.blogspot.com/-JAztj-i4vZA/UUQkuy5nbyI/AAAAAAAAAG0/Pwxi7oq1hck/s1032/HEADER.png

Kamis, 30 Januari 2014

Makanan Khas Jawa Barat / Sunda

                                               
                                   


Berbicara tentang kuliner, Makanan khas Sunda memang memiliki rasa yang khas dan sangat enak, salah satunya adalah cireng Bandung yang legit dan nikmat. Sunda bukan hanya dikenal sebagai suku di Indonesia yang memiliki budaya ramah dan bersahaja, tapi juga makanan yang ramah di mulut. 
Seperti yang kita ketahui, Sunda berasal dari Jawa Barat. Maka dari itu, makanan khas sunda adalah berbagai makanan yang terdapat di daerah Jawa Barat. Dan pada kesempatan kali ini kami  akan membagikan kumpulan makanan khas Sunda, Jawa Barat, yang banyak tersedia di daerah seperti Bandung, Sumedang, Cianjur, Tasikmalaya, Majalengka, Garut, Cirebon, Bogor, dan masih banyak lagi.



1. Tahu Sumedang

Tahu+Sumedang

Sesuai dengan namanya, makanan ini merupakan makanan olahan tahu khas Sumedang yang biasa dicampur dengan cabai, ataupun yang lainnya.


2. Karedok
Karedok

Merupakan makanan khas daerah di Indonesia. Karedok dibuat dengan bahan-bahan sayuran mentah antara lain; ketimun, tauge, kol, kacang panjang, daun kemangi, dan terong. Sedangkan sausnya adalah bumbu kacang yang dibuat dari cabai merah, bawang putih, kencur, kacang tanah, air asam, gula jawa, garam, dan terasi.


3. Perkedel Bondon


Perkedel+Bondon+Khas+Jawa+Barat

Perkedel kentang yang dimasak atau digoreng di atas tungku api, dan bahan bakan untuk menyalakan api/baranya menggunakan kayu atau arang. Mungkin cara memasaknya ini lah yang membuat perkedel ini sangat nikmat disajikan panas panas dan dengan sambal saja sudah cukup untuk menemani nasi sebagai lauk untuk bersantap.



4. Gepuk


Gepuk+Sunda



Gepuk adalah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari daging sapi,terasa sedikit manis dan gurih. Biasanya gepuk dibuat dengan daging sapi,yang diiris searah dengan serat daging dan direbus setengah mateng, kemudian di pukul pukul hingga agak empuk. Daging yang sudah empuk direndam kedalam bumbu yang dicampur dengan santan.kemudian direbus kembali hingga air santan menyusut.Jika akan disajikan gorenglah gepuk dengan sedikit minyak hingga kecokelatan dan angkat.Gepuk akan lebih enak di santap dengan nasi hangat dan sambel yang kami sediakan.



5. Colenak
Colenak+Jawa+Barat

Makanan khas Sunda yag berikutnya dalah Colenak yang merupakan singkata dari dicocol enak (Bahasa Sunda),merupakan makanan yang dibuat dari peuyeum (tape singkong) yang dibakar kemudian disajikan dengan saus yang terbuat dari parutan kelapa dan gula merah. Karena kandungan gula di dalam tape maka tape tersebut mudah gosong, meski ini adalah bagian yang terenak bagi beberapa orang.



6. Nasi Timbel
Nasi+Timbel+Sunda

Merujuk kepada cara memasak dengan membungkus nasi panas di dalam daun pisang. Panas nasi menjadikan aroma daun pisang luruh dan menambah aroma nasi. Caranya hampir sama dengan membuat lontong; ditekan, dipadatkan, dan digulung dengan daun pisang; biasnya disajikan bersama beberapa pilihan lauk-pauk teman nasi seperti ayam, bebek, atau merpati goreng, empal gepuk, jambal roti, tahu, tempe, sayur asem, lalab dan sambal. Nasi timbel pada perkembangannya mengilhami resep nasi bakar.


7. Cireng

Resep+Cireng+Bandung



Cireng (singkatan dari aci goreng, bahasa Sunda untuk ‘tepung kanji goreng’) adalah makanan ringan yang berasal dari daerah Sunda yang dibuat dengan cara menggoreng campuran adonan yang berbahan utama tepung kanji. Makanan ringan ini sangat populer di daerah Priangan, dan dijual dalam berbagai bentuk dan variasi rasa. Makanan ini cukup terkenal pada era 80-an. Bahan makanan ini antara lain terdiri dari tepung kanji, tepung terigu, air, merica bubuk, garam, bawang putih, kedelai, daun bawang dan minyak goreng.



8. Misro 
Misro+Khas+Sunda



Misro merupakan makanan khas dari Jawa Barat. Terbuat dari parutan singkong yang bagian dalamnya diisi dengan gula merah kemudian digoreng, karena itulah dinamai Misro yang merupakan kependekan dari amis di jero (bahasa Sunda, artinya: manis di dalam). Bentuknya bulat. Makanan ini enak disantap saat hangat.

makanan lain khas Sunda yang tak kalah nikmat dan sedap antara lain :
    1. Surabi
    2. Tahu Sumedang
    3. Tahu Gejrot
    4. Bala-bala
    5. Cilok, Aci dicolok (Bahasa Sunda: "tepung sagu dicolok")
    6. Cimol, bola sagu
    7. Leupeut, compacted rice with or without filling, wrapped in young coconut leaf
    8. Peuyeum sampeu
    9. Peuyeum ketan
    10. Comro, Oncom dijero (Bahasa Sunda: "oncom di dalam")
    11. Misro, Amis dijero (Bahasa Sunda: "manis di dalam")
    12. Odading
    13. Dodol Garut
    14. Kolontong
    15. Opak
    16. Ranginang
    17. Kalua
    18. Ladu
    Bagaimana, sangat beragam dan unik bukan Makanan Khas Sunda ? Selain itu juga masakan Sundadikenal memiliki rasa yang sangat enak dan menggugah selera. Semoga informasi kuliner diatas dapat menambah wawasan kita semua terkait kekayaan kuliner nusantara.



    Sameera ChathurangaPosted By Sutrisno A. Malik

    Siap Melayani Pembelian Tiket Pesawat Murah dan Cepat Untuk Anda '24 JAM'.

    Hubungi saya via:

    - Twitter: @sutrisnoam / @sindangwangitur

    - Facebook: sindangwangitour - Phone / Whatsapp: 0812 2823 9730

    0 Responses So Far:

    Posting Komentar